Pemerintahan

Lewat KSO, Kejari Kabupaten Pasuruan Promosikan Hasil Karya UKM Cendana

Diterbitkan

-

Lewat KSO, Kejari Kabupaten Pasuruan Promosikan Hasil Karya UKM Cendana

Memontum Pasuruan – Masa pandemi covid-19 yang melanda saat ini, sangat berdampak pada sektor ekonomi mikro dan makro diberbagai daerah, tak terkecuali di Kabupaten Pasuruan.

Guna membangkitkan sektor ekonomi kerakyatan yang terpuruk saat ini akibat terdampak pandemi covid-19. Sejumlah pelaku usaha kecil tergerak membentuk kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan. Bagai gayung bersambut, terbentuknya kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan yang di motori oleh empat orang yakni H.Mustain, Mustofa, Muslimin dan Henry Sulfianto mendapat sambutan dari Kepala Kejaksaan Negeri Kab.Pasuruan HM.Ramdhanu Dwiyantoro.

Bertempat di aula Kejaksaan Negeri Kab.Pasuruan, kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan berkesempatan melakukan Kerja Sama Operasional (KSO) koperasi milik Kejaksaan Negeri Kab.Pasuruan.

Seperti yang disampaikan oleh Kepala Kejaksan Negeri Kab.Pasuruan HM.Ramdhanu Dwiyantoro, dihadapan perwakilan pengurus kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan.

” Dalam kesempatan ini kami (Kejari Kab.Pasuruan) sangat respek dengan dibentuknya kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan dalam menghimpun dan memberdayakan pelaku UKM pada tataran bawah.

Advertisement

Seperti diketahui bersama, pada masa pandemi covid-19 saat ini sektor ekonomi atau pelaku usaha mikro sangat terdampak. Dari kajian ini kami meng KSOkan koperasi milik Kejari Kab.Pasuruan dengan Cendana Kab.Pasuruan. Nantinya produk-produk milik Cendana Kab.Pasuruan akan dipromosikan pada outlet Koperasi Kejaksaan Negeri Kab.Pasuruan baik secara manual maupun melalui dunia maya(FB,IG,Website). Artinya kita bersama-sama mempromosikan hasil karya UKM yang tergabung dengan Cendana Kab.Pasuruan.Terus berinovasi dan berkarya serta jangan kendor semangat pada masa sulit seperti sekarang ini,” terang Ramdhanu sapaan akrab Kajari dihadapan perwakilan UKM Cendana Kab.Pasuruan.

Sementara itu Ketua Umum Cendana Kab.Pasuruan H.Mustain melalui Ketua Harian Mustofa mengatakan,” kami sangat berterima kasih atas kepercayaan Kerjasama Operasional (KSO) koperasi milik Kejari Kab.Pasuruan,” ucapnya.

” Perlu diketahui bersama keberadaan kelompok UKM Cendana Kab.Pasuruan yang telah kami bentuk ini tidak untuk menyaingi kelompok UKM yang telah ada sebelumnya yakni HIAS dan Satrya Emas.

Kami berinovasi dalam keragaman UKM pada tataran bawah dan memperkuat sektor ekonomi mikro agar tidak kolaps disaat masa pandemi covid-19.Modal kami yakni memberdayakan serta ikut membantu menjualkan hasil produksi rekan-rekan UKM,salah satunya di outlet milik koperasi Kejari Kab.Pasuruan,”pungkasnya.

Dari yang berhasil disadur Memontum.com, Cendana Kab.Pasuruan dimotori oleh H.Mustain selaku Ketua Umum,Mustofa Fafadi Ketua Harian, Henry Sulfianto Sekretaris, Muslimin Bendahara dan Sugito menjabat sebagai Humas.

Advertisement

Sementara anggota UKM Cendana Kab.Pasuruan itu sendiri beranggotakan para pelaku UKM mulai dari sektor penjahit, pengrajin handycraf, hingga warung kopi embongan. (arf/yan)

 

Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas