Pemerintahan
Ketapel Pak Ladi, Dilauncing Dispenduk Capil Kabupaten Pasuruan
Memontum Pasuruan – Guna memberikan pelayanan administrasi kependudukan, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kab.Pasuruan menggelar program “Ketapel Pak Ladi” Tukar KTP Elektronik Langsung Jadi. Program “Ketapel Pak Ladi” tersebut, merupakan program jemput bola bagi warga yang hendak mengurus administrasi kependudukan disetiap kecamatan.
“Mulai Senin (24/2/2020) siang kami awali Ketapel Pak Ladi di Kecamatan Gempol,” kata Yudha Triwidya Sasongko Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) Kabupaten Pasuruan.
Lebih lanjut diterangkannya, layanan Ketapel Pak Ladi dimulai pada pukul 17:00 setiap harinya.Ini merupakan giat jemput bola agar warga yang terkendala pada siang hari, karena sibuk dengan kegiatan atau bekerjanya, bisa terlayani.
Penukaran surat keterangan menjadi KTP elektronik dan pencetakan bagi warga yg belum pernah sama sekali memiliki KTP elektronik Kegiatan ini salah satu cara memfasilitasi warga yang tidak bisa mendapatkan pelayanan di saat jam kerja karena bekerja atau sekolah.
Sementara untuk pelayanan reguler karena E-KTP nya akibat rusak, hilang, perubahan data sekarang juga bisa dilayani setiap hari kerja melalui kantor Kecamatan masing-masing atau ke kantor Dispendukcapil.
Ditambahkan Yudha, adapun untuk jadwal Ketapel Pak Ladi sebagai berikut hari Senin Kecamatan Gempol, Selasa Kecamatan Pandaan, Rabu Kecamatan Prigen, Kamis Kecamatan Sukorejo dan Jumat di Kecamatan Bangil.
“Seluruh pelayanan di buka pukul 17:00 dan akan berlanjut di seluruh kecamatan lainnya serta seluruh layanan tidak dipungut biaya alias gratis,” imbuh alumnus SMA Negeri Lawang angkatan 1993 ini. (arf/hen/oso)
- Pasuruan4 minggu
Istighosah dan Gebyar Sholawat bersama KKGPAI, Pj Bupati Pasuruan Disambati Pelaksanaan PPG
- Pasuruan3 minggu
Nama Sekda Pasuruan Dicatut Pelaku Penipuan dengan Modus Beri Bantuan
- Pasuruan3 minggu
Kadisdik Jatim Resmikan Ruang Kelas Program Sosial dari PT Asaba di SMKN 1 Purwosari
- Pasuruan3 minggu
Bimtek Peningkatan Kapasitas dan Kinerja Dishub, Pj Bupati Pasuruan Tekankan Keahlian dan Ketrampilan